Banyak hal yang bisa kamu lakukan untuk melatih dan mengasah kemampuanmu dalam berbahasa Inggris, salah satunya adalah mengikuti kegiatan kursus.

Saat ini telah banyak bertebaran lembaga kursus yang menawarkan berbagai kemudahan untukmu dalam mengemas dan menerima pembelajaran untuk melatih kemampuanmu dalam Bahasa Inggris 

Apa Saja Keunggulan Tempat Kursus Bahasa Inggris di Jakarta Selatan?

Tempat Kursus Bahasa Inggris di Jakarta Selatan

Apa yang menjadi hal menarik dan mengesankan yang diberikan oleh tempat kursus bahasa Inggris di Jakarta Selatan, sehingga kamu harus mengikutinya? 

Kamu bebas memilih kelas

Mulai dari kelas regular, kelas semi privat, hingga kelas privat bagi kamu tersedia di tempat kursus bahasa inggris di Jakarta. Hal ini sebenarnya mengacu pada seberapa besar kemampuan siswa dalam mencerna pelajaran.

Dengan kemampuan dan potensi yang berbeda-beda maka disediakan kelas yang berbeda pula.

Untuk kamu yang senang bersosialisasi dan akan lebih memahami pembelajaran dengan banyak berdiskusi kamu bisa memilih kelas reguler.

Kelas reguler biasanya mempunyai range harga yang lebih terjangkau. Berbeda dengan kelas privat yang biasanya diperuntukkan bagi kamu yang lebih baik saat mencerna materi dalam keadaan kondusif.

Bebas mengulang sampai bisa

Program ini seringkali menjadi daya tarik bagi para peserta, karena mungkin khawatir dalam kurun waktu atau durasi yang ditentukan dalam kursus ternyata secara praktikal masih sulit dilakukan, dan akan sangat disayangkan jika mengulang secara formal dari awal.

Selain program mengulang sampai bisa, ada pula yang menawarkan percobaan gratis dalam kurun waktu tertentu, sehingga kamu bisa mencicipi atmosfer di tempat kursus tersebut kemudian setelah yakin baru kamu bergabung didalamnya.

Metode belajar yang apik

Jika kamu hanya banyak mempelajari kosa kata Bahasa Inggris hanya melalui buku, maka di tempat kursus bahasa inggris di Jakarta kamu bisa memanfaatkan momen saat materi speaking atau saat belajar pronunciation.

Nyatanya, teori akan semakin memperkaya kosakata, tapi tidak memberikan perkembangan yang berarti tanpa adanya praktek.

Di tempat kursus, selain mendapat teori kamu juga akan banyak mempraktekkan secara lisan semua yang kamu pelajari. Uniknya, kamu bahkan seringkali dilarang untuk menggunakan Bahasa lain selain Bahasa inggris saat berada di tempat kursus.

Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk pembiasaan pada siswa sehingga kelak mereka tidak lagi canggung atau kesulitan menggunakan Bahasa tersebut dalam keseharian. 

Konsultasi di luar kelas

Momen ini dapat kamu gunakan untuk saling sharing pengalaman bersama pengajar di tempat kursus, berbagi tips dan trik saat kamu akan menghadapi ujian, wawancara kerja atau tes lainnya.

Kamu juga bisa memaparkan kesulitanmu saat kelas berlangsung pada sesi konsultasi ini. Memberikan kritik dan saran yang membangun akan sangat membantu bagi perkembangan tempat kursus, pengajar dan komponen lainnya di sana.

Bebas menyesuaikan jadwal

Selain dengan jadwal yang sudah dipersiapkan tempat kursus, bagi kamu yang memilih kelas privat biasanya bisa menentukan jadwal mu sendiri, yang dapat disesuaikan dengan kesepakatan antara kamu dan pengajarmu.

Hal ini akan menghindari kamu dari bentrok dengan kegiatan lainnya di sekolah, kampus, atau tempatmu bekerja. Fasilitas yang hanya didapat kelas privat lainnya adalah bisa mendatangkan pengajar ke rumah, tanpa perlu lagi datang ke tempat kursus.

Placement test untuk mengukur kemampuan

Bahasa Inggris memiliki level-levelnya tersendiri mulai dari beginner, elementary, intermediate, upper intermediate, advanced hingga proficiate.

Saat kamu bingung akan memilih untuk masuk kelas yang mana, maka placement test dapat membantumu dalam memutuskan kelas pilihan. Hal ini akan menghindarimu untuk kembali mengulang kelas dari level awal.

Kelas dengan target

Maksud target disini bukan target yang akan menahanmu untuk bisa berbahasa inggris layaknya penutur asli, namun target yang menjadi tujuan awalmu untuk mengikuti kursus.

Target ini diperlukan supaya kamu tidak bercampur kelas dengan siswa lainnya yang memiliki perbedan misi, misalnya saat kamu mengikuti kursus untuk melanjutkan kuliah di luar negeri tidak mungkin kelasmu bercampur dengan siswa lainnya yang ingin menghadapi ulangan harian disekolah.

Contoh lainnya jika satu kelas diisi oleh siswa yang akan menghadapi SBMPTN, maka target kelas tersebut akan dicapai dengan mengulas soal-soal Bahasa Inggris yang ada dan sering muncul pada soal SBMPTN.

Fasilitas yang sangat memadai

Bukan hanya ruang kelas atau beragam jenis kelas yang ditawarkan, fasilitas lainnya seperti proyektor, pojok diskusi, dan perpustakaan hingga yang paling sederhana seperti tempat parkir menjadi perhatian di tempat kursus.

Definisi ada harga ada kualitas, bukan hanya dari kualitas internal melalui materi pengajaran namun juga menyangkut kualitas eksternal yang dimiliki tempat kursus itu sendiri. 

Materi dan bahan ajar berkualitas

kursus bahasa inggris jakarta

Hal paling penting dari semuanya, modul belajar yang berkualitas akan membawa para siswa memahami materi dengan lebih baik.

di tempat kursus kamu akan mendapatkan modul yang dikeluarkan penerbit ternama dunia seperti Oxford University Press, Cambridge University Press, Barrons, Longman.

Media pembelajaran online

Dengan fasilitas ini, kamu tidak perlu datang ke tempat kursus. Duduk manis di rumahmu  hingga waktu belajar tiba. Tentunya walau tidak bertatap muka secara langsung kualitas pembelajaran akan senantiasa terjaga.

Gratis akses materi

Selain belajar di kelas atau belajar online, kamu juga bisa mengakses berbagai media pembelajaran lainnya yang tersedia seperti video, audio atau tulisan yang akan semakin mempermudah langkahmu dalam mengasah kemampuan.

Pengajar bersertifikat dan berpengalaman

Walau bukan guru sekolah formal, para pengajar di tempat kursus memiliki keahlian spesifik sehingga sudah teruji, dan pro dibidangnya.

Tak jarang para pengajar ini memiliki sertifikat keahlian khusus yang diterbitkan oleh lembaga luar negeri yang bersangkutan, tak jarang banyak para pengajar yang sudah berkeliling dunia berkat kemampuan Bahasa Inggrisnya.

Native speaker yang ikut membantu

Banyak tempat kursus bahasa inggris di Jakarta yang telah mempekerjakan para penutur asli/native speaker di institusinya. Sehingga pembelajaran akan semakin seru dengan langsung melibatkan ahlinya.

Selain itu,banyak pula tempat kursus yang memilih mengundang para native speaker khusus yang langsung didatangkan dari negara asalnya untuk mengisi kelas atau seminar.

Menawarkan garansi 

Kamu pernah mendengar “garansi uang kembali” bukan sekadar propaganda iklan, slogan tersebut memang digunakan untuk membuktikan kualitas tempat kursus tersebut yang tidak akan melewatkan satu hal pun dalam mengajar siswanya sampai bisa.

Selain itu, beberapa tempat kursus memberikan jaminan skor tertentu untuk para siswanya yang sedang menghadapi ujian seperti TOEFL, IELTS, atau TOEIC.

Ada Pula yang memberikan garansi lolos wawancara kerja, atau promosi jabatan, atau lolos seleksi beasiswa luar dan dalam negeri.dan untuk mewujudkan semua jaminan garansi tersebut, tentunya perlu kerja ekstra.

Tempat kursus terbaik di Jakarta selatan tak ragu untuk memberikan kelas tambahan bagi siswanya dalam menghadapi semua ujian tersebut.

Jika tak cukup di kelas tambahan maka para siswa bisa memanfaatkan sesi konsultasi untuk sama-sama membahas ulasan soal bersama pengajarnya.

Bagaimana apakah tertarik?. Kamu akan mendapatkan semua keuntungan diatas dengan mengikuti kursus Bahasa Inggris di Jakarta Selatan.

Ayo, segera daftarkan diri bersama Kami di Eduversity.co.id.

Website Edukasi