Apa itu ausbildung? Ya Ausbildung Jerman sendiri adalah Program Pemerintah Jerman yang dapat diikuti oleh generasi millennial diseluruh dunia.
Tujuannya untuk memberikan pelatihan baik secara teori maupun praktek lapangan selama 3 tahun.
Bagi kamu siswa SMA yang masih bimbang untuk melanjutkan kuliah, sementara belum memiliki skill khusus untuk bekerja bisa mendaftar untuk mengikuti program ini.
Untuk mengikuti program Ausbildung, kamu tidak diwajibkan untuk melewati jenjang universitas.
Hal ini juga berkait dengan pekerjaan yang lebih mengarah kepada perdagangan dan industri kreatif.
Apa Itu Ausbildung Jerman dan Apa Keuntungan Mendaftarnya?
Menjadi manusia produktif dengan 3 hari waktu untuk belajar di sekolah kejuruan dan 2 hari praktek lapangan tentunya memiliki benefit tersendiri.
Berikut beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan dengan mendaftar program Ausbildung:
Jenjang karir terjamin
Jerman menjadi salah satu kiblat otomotif dunia, kamu berkesempatan untuk bergabung dengan perusahan otomotif yang produksinya telah memadati pasar Internasional dengan mengikuti program Ausbildung.
Mendapatkan asrama khusus
Nantinya, Azubi (peserta program Ausbildung) akan tinggal di asrama yang berisikan para kawan sejawat dari seluruh dunia.
Kamu bisa saling berbagi cerita dan pengalaman. Cause sharing is definitely caring!
Sertifikat keahlian berlaku hampir di seluruh Eropa
Kamu hanya diperbolehkan untuk melakukan pekerjaan yang menjadi ruang lingkup keahlianmu.
Bermodalkan sertifikat tersebut kamu bisa melamar pekerjaan tak hanya Jerman namun juga negara lainnya di Eropa.
Menjadi lulusan yang bersaing di dunia kerja Internsional
Ausbildung memiliki mekanisme efektif dalam melahirkan individu yang siap kerja dan matang secara pengetahuan teori.
Sehingga tak diragukan lulusannya dapat langsung menerima rekomendasi perusahaan tujuan sesuai keahlian.
Gaji sejak awal bulan pertama
Bagi kamu yang masih berpikir bagaimana mencari income di Jerman, jangan khawatir soal penghasilan.
Kamu bahkan akan langsung menerima gaji bulan pertama bekerja. Besarannya mulai dari 850-110 Eur /Bulan.
Jaminan asuransi kesehatan
Jangan khawatir mengenai jaminan keselamatanmu selama menjadi peserta Ausbildung di Jerman, kapanpun kamu membutuhkan pertolongan, medis selalu siap siaga.
Apa Syarat Untuk Mendaftar Ausbildung di Jerman?
Untuk memulai persiapan mendaftar, pertama harus kamu ketahui apa persyaratan yang harus kamu lengkapi dan penuhi didalamnya, berikut rinciannya :
Syarat pendidikan
Minimal SMA atau sederajat, bagi lulusan diploma dan sarjana masih memiliki peluang untuk mendaftar.
Bagi yang belum memiliki pengalaman kerja, tak perlu khawatir peluang masih terbuka.
Syarat usia
Rentang usia 25-30 tahun untuk peserta dengan kategori lulusan SMA yang belum memiliki pengalaman kerja, dan maksimal 35 tahun bagi lulusan SMA/sederajat, Diploma, dan Sarjana yang memiliki pengalaman kerja.
Untuk usia diatas 35 tahun hanya peserta dengan kualifikasi lulusan Sarjana atau Diploma jurusan Perhotelan, Tata Boga dan Keperawatan yang masih diperbolehkan mendaftar.
Syarat administrasi
Diluar syarat formil diatas, beberapa syarat materiil berupa berkas, sertifikat hingga perizinan yang perlu kamu miliki adalah :
- Sertifikat lulus ujian Bahasa Jerman dengan level B1/B2 dari Goethe Institute, sifatnya wajib agar kamu tidak kesulitan berkomunikasi selama disana.
- Ijazah dalam Bahasa Jerman
- Transkrip nilai/daftar nilai dalam Bahasa Jerman
- Surat lamaran dalam Bahasa Jerman
- Curriculum vitae dalam Bahasa Jerman
- Motivation letter dalam Bahasa Jerman
Apa saja jurusan yang ditawarkan dalam Program Ausbildung Jerman?
Apa Itu Ausbildung Perhotelan?
Apa itu Ausbildung perhotelan akan membimbing kamu dalam profesi manager hotel atau tenaga ahli industri perhotelan.
Selama pelatihan dan pembelajaran kamu akan mempelajari banyak hal seperti administrasi hotel, melayani tamu, menyiapkan hingga menyajikan makanan.
Tak lupa memastikan bahwa seluruh barang kegunaan tamu bersih dan higienis. Kamu juga akan mendapatkan pelajaran dan pelatihan proses akuntansi dalam manajemen perhotelan.
Gaji yang akan kamu terima berkisar antara 800 Euro di tahun pertama, 850-900 Euro per tahun kedua, dan 900-950 Euro di tahun ketiga.
Apa itu Ausbildung Restoran?
Pada program Ausbildung restoran kamu akan banyak mempelajari mengenai profesi spesialis bidang industri restoran. Tugasmu susah-susah gampang dari mulai mengatur meja, menyambut tamu, melakukan reservasi, menawarkan menu, memberi rekomendasi menu terbaik.
Tak ketinggalan menulis dan menyajikan pesanan, juga ikut merapihkan ruang makan setelah tamu pergi. Ada Pula petugas yang menerima pesanan melalui telepon lalu membawanya menuju satu per satu pintu di kamar hotel.
Selain itu kamu juga akan menyusun laporan keuangan harian, membuat jadwal, membuat saran menu hingga menghitung biaya saat ada event di restoran.
Sementara itu, di sekolah kejuruan kamu akan mempelajari teknik marketing, hingga psikologi penjualan yang memungkinkan kamu untuk berbicara mengenai penjualan dengan para pelanggan.
Apa itu Ausbildung Koch atau Juru Masak/Chef
Berbeda dengan Ausbildung restoran, juru masak lebih banyak bekerja didalam ruangan dapur.
Tugasnya adalah mempersiapkan menu variatif yang menjadi permintaan pelanggan, tak jarang koki juga ikut terlibat dalam pembelian bahan untuk memasak.
Selanjutnya, para koki juga harus mempersiapkan peralatan masak, menyajikan makanan dengan menarik, dan tak lupa menjaga kebersihan setiap hal yang ada disekelilingnya.
Gaji seorang chef di awal karir (pasca Ausbildung/ setelah ujian sertifikasi) bisa menyentuh angka 1900 Euro dan selama beberapa tahun bekerja akan bertambah hingga 2900 Euro.
Apa Itu Ausbildung Perawat
Ausbildung keperawatan akan banyak mengajarimu tentang tubuh manusia, melakukan perawatan klinis dan medis hingga tugas organisasi.
Praktek akan banyak dihabiskan di rumah sakit atau panti jompo, untuk nantinya kamu akan memilih sendiri peminatannya.
Peminatan tersebut terdiri dari profesi perawat atau lebih spesifik dengan mencari spesialisasi bidang perawatan lansia, keperawatan, atau keperawatan anak.
Gaji yang dapat kamu kantongi saat setelah lulus diperkirakan mencapai 2100 Euro di awal karir, atau meningkat hingga 2900 Euro setelah beberapa tahun bekerja.
Ausbildung Mechatroniker
Dalam program Ausbildung ini, kamu akan mempelajari mekanika sekaligus elektronik atau disingkat mekatronik.
Pelatihan dilakukan dengan mengukur sudut/tegangan dalam rangkaian listrik dan memberikan perbandingan dengan data sebelumnya.
Pekerjaanmu tidak akan jauh dari perbaikan mesin, membongkar, hingga memasang control dan memprogramkan sistem yang rumit.
Kamu juga memiliki tanggung jawab mengontrol perangkat lunak operasi pada mesin yang digerakkan oleh robot.
Prospek pekerjaan setelah lulus pun tidak akan terlepas dari, mekanika, elektronik, dan informasi.
Gaji yang kamu terima saat menjadi peserta Ausbildung dan gaji pada awal karirmu memiliki rentang yang sama dengan program Ausbildung lainnya.
Tak menutup kemungkinan jika kamu berkeinginan untuk melanjutkan pelatihan ke jenjang yang lebih tinggi, nilai jual jasamu akan semakin tinggi bahkan mencapai 4500 Euro atau sekitar 73 juta rupiah.
Dan ini berlaku untuk seluruh tawaran jurusan pada program Ausbildung di Jerman.
Bagaimana? sudah yakin untuk melangkah ke Jerman?. Jika kamu berminat untuk mendaftar program Ausbildung langsung tanpa agen bisa mendaftar di Eduversity.co.id dengan mengisi form diatas ini, semoga bermanfaat.